Puluhan IRTP Ikuti Bimtek Keamanan Pangan

by Redaksi Kaltara

Bulungan, MK – Bupati Bulungan, Syarwani, S.Pd, M.Si membuka bimbingan teknis (bimtek) penyuluhan keamanan pangan yang diikuti puluhah Industri Rumah Tangga Pangan (IRTP) di Ballroom Hotel Grand Pangeran Khar di Jl Katamso, Tanjung Selor pada Selasa (16/7). Bupati berpesan agar IRTP di Bulungan dapat memahami berbagai aspek penting dalam keamanan pangan mulai dari pemilihan bahan baku proses produksi, penyimpanan hingga ke distribusi produk .

Dalam bimtek yang menghadirkan narasumber dari Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Tarakan serta Dinas Kesehatan dijelaskan, IRTP memiliki peran penting dalam perekonomian daerah. Selain sebagai sumber pendapatan bagai banyak keluarga, juga berkontribusi dalam penyediaan pangan bagi masyarakat. Oleh karena itu, keamanan pangan menjadi aspek yang tidak bisa diabaikan.

Bupati pun berpesan agar para peserta memanfaatkan kesempatan untuk berdiskusi, bertanya dan menggali ilmu sebanyak-banyaknya karena keamanan pangan bukan hanya tentang memenuhi standar kesehatan. Tapi juga tentang menjaga kepercayaan konsumen dan keberlanjutan usaha.(**)

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.