Pemkab Nunukan Gelar Apel Gabungan Korpri Bulan Oktober

by Redaksi Kaltara
NUNUKAN, MK – Mewakili Bupati Nunukan, Pj. Sekretaris Daerah H. Asmar bertindak selaku inspektur upacara pada Apel KORPRI gabungan OPD yang dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Nunukan, Kamis (17/10).
Apel Gabungan Korpri ini dilaksanakan setiap tanggal 17 setiap bulannya dengan petugas yang dijadwalkan bergiliran dari OPD yang ada dilingkungan Pemkab Nunukan.
Dalam pidato Amanat Bupati Nunukan yang disampaikan oleh Inspektur Upacara, dikatakan bahwa dalam beberapa hari mendatang, akan dilaksanakan proses transisi atau pergantian pemerintahan dari presiden Jokowi kepada presiden Prabowo. sebagai abdi negara dan abdi masyarakat, seluruh anggota KORPRI harus selalu siap dalam mengawal dan melaksanakan semua program pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka tanpa terkecuali.
“Tidak ada kata mengeluh, protes, apalagi menolak dalam kamus KORPRI. Sepanjang itu untuk kebaikan masyarakat, kebaikan bangsa dan negara, serta tidak melanggar aturan dan perundang – undangan yang berlaku, maka hanya satu kata : siap laksanakan”, kata Asmar.
Lanjut, Bupati Laura menegaskan kepada seluruh anggota KORPRI untuk selalu loyal dan tegak lurus kepada pemerintah, karena sukses tidaknya program pemerintah yang akan datang akan sangat bergantung dari komitmen dan kesungguhan dari jajaran KORPRI di seluruh Indonesia.
Tidak lupa Bupati Nunukan mengingatkan terkait pemilu dan pilkada agar menjaga kehormatan dengan sekuat – kuatnya. Tidak menodai dengan sikap dan perilaku yang tidak semestinya dalam hal politik.
” Sampai saat ini, anggota Korpri masih memiliki tempat yang dihormati di tengah tengah masyarakat, oleh karena itu mari jaga itu sekuat kuatnya”, tambahnya. (**)

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.